Tim Puma Amankan Pelaku pengancaman dan Perkosa

Kabupaten Bima || Berita NTB__Terduga pelaku pengancaman dan pemerkosaan berinisial D (45) Warga Ntonggu, Kecamatan Palibelo, kabupaten Bima diamankan Tim Puma Polres Bima.

D (45) diamankan  berdasarkan laporan pengaduan  korban, Mawar (bukan nama sebenarnya). Nomor : P/275/VII/2021/NTB/Res Bima tanggal 10 Juli 2021.

Pengamanan oleh Tim Puma bersama Bhabinkamtibmas berlangsung Minggu (11/7/2021) Sekitar Pukul 11:30 Wita di Desa Teke. 

Kasat Reskrim IPTU. Adhar, S.Sos Menyampaikan, pelaku diamankan atas dugaan pengancaman dan pemerkosaan.

"Pelaku sudah diamankan," kata Adhar Minggu (11/7).

Adhar mengungkapkan, kejadian berawal saat korban mengendarai motor untuk menjemput adiknya yang pulang sekolah. Dalam perjalanan tiba-tiba datang pelaku dari arah belakang menggunakan Sepeda Motor  SCOPY.

"Saat itu, pelaku mengancam akan membunuh korban dan orang tuanya. Selain itu, pelaku juga menendang korban menggunakan kaki kiri hingga korban nyaris jatuh," ungkapnya.

Selanjutnya, dugaan Pemerkosaan terjadi pada 8 Juli 2021 sekitar pukul 06.00 Wita. Korban saat itu sedang mengganti pakaian dalam kamarnya. Korban kaget karena melihat terduga pelaku didepan pintu kamar.

"Terduga pelaku langsung mendorong korban didalam kamar, sehingga korban terjatuh.  Saat itu, pelaku juga mengatakan m akan terus mengganggu  hingga korban sudah bersuami," beber Kasat Reskrim.

Lanjutnya, korban yang ketakutan langsung  lari keluar sambil berteriak meminta pertolongan tetangganya.

"Mendengar korban berteriak minta tolong, terduga pelaku langsung lari keluar lewat daput rumah korban," terangnya.[B.01]



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jika Kau Ingin Menangis, Ya Menangislah.

Kami Bukan Sekedar Sahabat Atau Teman Belaka!

Sombong, Ngakunya Udah Ngak Butuh Lagi Masyarakat Sekarang Masih Butuh Juga.